Membuat Webmail Di linux SUSE 11.1

Mail server merupakan aplikasi yang berurusan dengan lalu lintas surat secara elektronik (electronic mail) yang disingkat dengan e-mail. E-mail secara langsung berhubungan dengan user yang akan berkirim.

Terdapat dua protocol utama yang digunakan untuk memberikan layanan e-mail, yaitu SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) agar client dapat mengirim e-mail dan IMAP (Inter Mail Application Protokol) aga client dapat menerima, mengambil dan membaca e-mail.

Langkah – langkah dalam membuat sebuah Web Mail adalah:

1. Postfix pada SUSE 11.1 biasanya sudah terinstall, bila belum terinstall maka melakukan installasi dengan perintah

# yast –i postfix

2. Kemudian adalah mengkonfigurasi Postfix dengan membuka file main.cf yang ada pada direktori /etc/postfix/

#vi /etc/postfix/main.cf

3. Menginstall Dovecot. Dovecot adalah open source IMAP dan POP3 mail server untuk sistem operasi linux atau sistem operasi sejenis Unix.

# yast –i dovecot

4. Mengkonfigurasi Dovecot dengan perintah

# vi /etc/dovecot/dovecot.conf

Mengganti dan mengaktifkan protokol dengan pop3

5. Membuat direktori untuk Squirrelmail

# mkdir /var/local/

6. Menginstall Squirrelmail ke direktori /var/local/

# tar xvfz squirrelmail.tar.gz –C /var/local/

7. Mengganti squirrelmail.devel menjadi squirrelmail

# mv /var/local/squirrelmail.devel /var/local/squirrelmail

8. Mengkonfigurasi ./config yang ada pada directory /var/local/squirrelmail

# vi ./config

a. Mengisikan Command dengan angka 2 pada tampilan pertama

b. Memasukkan angka 1 untuk mengubah Domain dan memasukkan alamat domain

c. Memasukkan huruf D untuk mengatur pengirim mail dan memasukkan dovecot sebagai pengirim mail

9. Membuat Virtual Host dengan perintah

# vi /opt/lamp/etc/extra/httpd-vhost.conf

10. Membuat direktori yang diberi hak akses untuk Squirrelmail

# mkdir var/local/squirrelmai/data

# chmod 777 var/local/squirrelmai/data

11. Melakukan cek dengan membuka mail.arie.edu maka akan keluar tampilan login


0 Responses

Coment Here